Skip to content

Latihan membuat tampilan website menggunakan HTML

Notifications You must be signed in to change notification settings

Ridwanwildan/Lab1Web

Folders and files

NameName
Last commit message
Last commit date

Latest commit

 

History

33 Commits
 
 
 
 
 
 
 
 

Repository files navigation

Latihan menggunakan tag HTML

  • Nama : Hizbullah Ridwan
  • NIM : 312110055
  • Kelas : TI.21.B.1
  • Mata Kuliah : Pemrograman Web

Dalam latihan menggunakan tag HTML ini, saya menggunakan Google Chrome sebagai web browser dan visual studio code sebagai teks editornya.

Daftar isi :

Tag Dasar

Hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat sebuah file baru dengan tipenya adalah HTML.
Kemudian untuk membuat tag dasar contohnya adalah seperti ini :

Gambar 1

Setelah itu, buka file HTML tersebut di web browser. Bisa dengan menggunakan Google Chrome, Mozilla Firefox, Opera, dan lainnya.

Gambar 2

Halaman web masih terlihat kosong karena belum diisi tag apapun pada bagian <body>. Hanya terlihat title nya
saja yang sudah diberi nama Tag dasar HTML.

Membuat Paragraf

Tag paragraf berfungsi untuk menambahkan teks atau paragraf di halaman website. Tag paragraf diawali
dengan <p> dan diakhir harus ditutup dengan tag </p>. Seperti ini :

Gambar 3

Kemudian refresh web browser yang tadi sudah membuka file HTML supaya perubahannya terlihat.

Gambar 4

Setiap paragraf bisa diatur posisinya seperti rata kiri, kanan, maupun tengah.
Caranya adalah dengan menambahkan atribut pada tag paragrafnya. Seperti ini :

Gambar 5

Value pada atribut align juga bisa diubah menjadi justify, right, dan lainnya.
Jangan lupa refresh untuk melihat hasilnya di web browser.

Gambar 6

Selain itu, paragraf juga bisa ditambahkan beberapa tag pendukung lainnya seperti
tag <hr/> digunakan untuk menambahkan garis horizontal sebelum atau sesudah paragraf.
tag <br/> digunakan untuk memisah paragraf ke baris berikutnya (ke baris bawah).
tag <pre> digunakan untuk membuat spasi panjang pada paragraf.

Seperti ini :

Gambar 16
Gambar 17

Menambahkan Judul

Menambahkan judul atau biasa disebut header teks bisa dilakukan dengan menambahkan tag h pada html.
Ukuran header teks pada HTML bisa disesuaikan, ada header dengan ukuran 1 yang paling besar dan
header ukuran 6 untuk ukuran teks yang paling kecil.

<h1>header teks ukuran 1</h1>
<h2>header teks ukuran 2</h2>
<h3>header teks ukuran 3</h3>
<h4>header teks ukuran 4</h4>
<h5>header teks ukuran 5</h5>
<h6>header teks ukuran 6</h6>

Gambar 7

Hasilnya akan seperti ini :

Gambar 8

Memformat Teks

Mengubah format pada teks disuatu paragraf menjadi italic, bold, underline, dan sebagainya bisa
dilakukan pada HTML.
Tag <i> digunakan untuk mengubah format teks menjadi miring.
Tag <b> digunakan untuk mengubah format teks menjadi tebal.
Tag <u> digunakan untuk mengubah format teks menjadi garis bawah.
Tag <mark> digunakan untuk mengubah format teks menjadi highlight/marking.
Tag <sup> digunakan untuk mengubah format teks menjadi superscript.
Tag <sub> digunakan untuk mengubah format teks menjadi subscript.
Tag <del> digunakan untuk mengubah format teks menjadi garis tengah.

Tag-tag tersebut bisa langsung disisipkan kedalam paragraf. Contohnya ini :

Gambar 9

Gambar 10

Menyisipkan Gambar

Untuk menyisipkan gambar kedalam website, caranya adalah menggunakan tag <img>. Gambar yang
akan disisipkan kedalam website bisa disimpan di penyimpanan internal dan bisa juga diambil dari
web lain tanpa harus menyimpannya terlebih dahulu. Seperti ini :

Gambar 11

Gambar 12

Sedangkan cara untuk menyisipkan gambar dari web lain atau external link seperti ini :

Gambar 13

Gambar yang muncul di website adalah ukuran gambar yang asli dan tidak ada perubahan.
Untuk mengatur ukuran gambar bisa tambahkan atribut width untuk mengatur lebar gambar
dan height untuk mengatur tinggi gambar. Sisipkan atribut width dan height pada tag <img>.
Sedangkan untuk gambar yang ukuran antara lebar dan tingginya ingin disamakan, maka
cukup gunakan atribut width saja.

Atribut title yang ada didalam tag <img> fungsinya adalah memberikan judul pada gambar tersebut.

Menambahkan Hyperlink

Hyperlink atau link navigasi bisa ditambahkan kedalam HTML dengan cara menggunakan tag <a> dan
ditambah dengan atribut href. Sama seperti menambahkan gambar, hyperlink bisa diambil dari
file internal dan bisa juga dari link external. Seperti ini :

Gambar 14

Gambar 15

About

Latihan membuat tampilan website menggunakan HTML

Resources

Stars

Watchers

Forks

Releases

No releases published

Packages

No packages published

Languages